14184

HARI INI 8
BULAN INI 14184
TAHUN INI 525

PEMBINAAN PELAKU USAHA PARIWISATA (JENIS USAHA: HOTEL & TRAVEL) KABUPATEN SIDOARJO TAHUN 2022

Publish Minggu, 01 Januari 2023

Dibaca 233 kali

Dalam rangka meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) pariwisata di Kabupaten Sidoarjo, Dinas Kepemudaan Olahraga Dan Pariwisata Kabupaten Sidoarjo telah melaksanakan Kegiatan “Pembinaan Pelaku Usaha Pariwisata (Jenis Usaha: Hotel Dan Travel) yang bertempat di SMK N I Buduran. Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari yaitu pada hari Senin - Selasa tanggal 30 s/d 31 Mei 2022.

 

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sidoarjo, Bapak Drs. Djoko Supriyadi, yang dalam sambutannya mengatakan bahwa pandemi sudah mulai berkurang dan semoga keberadaan pariwisata mulai pulih seperti dahulu. Sehingga pihaknya perlu sekali menyampaikan informasi-informasi penting terkait kepariwisataan, selain itu beliau memberikan arahan kepada peserta dalam melaksanakan kegiatan sesuai dengan aturan yang sudah ditentukan, diharapkan mereka tidak menyalahi aturan yang ada, termasuk soal perijinannya juga harus clear, juga perihal etika maupun norma dalam rangka menyelenggarakan usaha mereka. Adapun Kepala Bidang Pariwisata Dra. Wahyu Utami, M.Si menambahkan dalam kegiatan tanggal 30 - 31 Mei 2022 ini menghadirkan para narasumber/ pemateri dari bidangnya bidangnya masing-masing, sbb:

1. Dinas PUPR Kabupaten Sidoarjo, Ika Sari Dewi, ST tentang Penerbitan PBG (Persetujuan Bangunan Gedung) melalui SIMBG (Sistem Informasi Manajemen Bangunan Gedung).

2. Dinas Perijinan Sidoarjo Wahyu Herison Made tentang Perizinan Berusaha Berbasis Resiko melalui OSS, dari DLHK Ida Apriyanti, ST tentang Penyelenggaraan Perijinan Berbasis Resiko di Sektor Pariwisata

3. Dinas Tenaga Kerja Dr. Fenny Apridawati, S.KM.M.Kes tentang Pembinaan Sistem Hubungan Kerja dan Pengaturan Syarat Kerja.

4. Dinas Pariwisata Provinsi Jatim Hariyanto, S.Sos MM tentang Usaha Pariwisata Berbasis Resiko sesuai PP No. 5 tahun 2021,

5. Komisi D DPRD Sidoarjo Aditya Nindyatman, ST MM tentang Penguatan Sektor Ekonomi Pariwisata Sidoarjo.

6. HILDIKTIPATI (Himpunan Pendidikan Tinggi Pariwisata Indonesia) Jatim Hedy Wahidin Soleh, SH, MBA, M.Si Par tentang Usaha Pariwisata Berbasis Resiko Implementasi Sustainable Tourism.

 

  

Bagikan :

Loading...